Rabu, 27 Januari 2021

Hormat Kepada Orang tua

 Selamat pagi anak - anak yang baik hati, apa kabar? Semoga kalian dalam keadaan sehat. Hari ini kita akan belajar tentang "Hormat Kepada Orang tua".  Untuk pelajaran agama hari ini :

1. Membaca Kitab Suci (UL 5:16) dan (Sir 3:12-16). Bagi pengguna smartphone silahkan klik gambar ayat Kitab Suci dibawah ini!











2. Catatan Agama 

A. Hormat kepada Orang Tua Hormat kepada orang tua tidak sama dengan takut kepada mereka. Sebagai anak yang membutuhkan bimbingan, kita harus terbuka dan berani mengatakan apa yang perlu kita sampaikan. Tetapi sebagai bentuk hormat, kita harus berbicara secara sopan, rendah hati, tidak merendahkan dan tidak menghina mereka. 

B. Cinta terhadap Orang Tua Ada kalanya orang tua merasa lelah, sakit atau memerlukan bantuan. Khususnya jika usia merekasemakin lanjut. Sikap cinta sebagai anak sungguh mereka perlukan. Kita perlu menemani mereka dengan senang hati, memberi perhatian, menolong, mendoakan serta menunjukkan rasa terima kasih atas segala kebaikan mereka.

C. Taat Kepada Orang Tua Kita percaya bahwa orang tua merupakan perpanjangan tangan Tuhan, yang memiliki peran sebagai pemimpin di dalam keluarga. Sebagai pemimpin dan perpanjangan tangan Tuhan, mereka pantas kita taati. Ketaatan kita terhadap mereka, merupakan bukti bahwa kita mengakui kepemimpinan serta didikkan kasih mereka. Tentu saja, ketaatan yang dimaksud, perlu disertai dengan sikap kritis dan akal sehat.

 D. Membantu Orang Tua Tanpa mengingat atau mengharapkan imbalan, kita sepatutnya selalu bersedia untuk membantu dan menolong mereka, terutama ketika mereka berada di dalam keadaan yang memerlukan bantuan. Misalnya ketika mereka sedang lelah, sakit, tidak berdaya atau merasa kesepian.

3. Latihan Agama

Untuk latihan agama, buatlah sebuah doa untuk orang tua kalian. Doa dikerjakan di buku latihan dan dihias sebagus mungkin. Jangan lupa diberi nama lengkap, kelas dan no absen lalu dikirim ke no whatapp Pak Ivan : 085735774228


Selamat Belajar Tuhan Memberkati



Rabu, 20 Januari 2021

Mujizat-mujizat Yesus

 Selamat pagi anak - anak yang baik hati, apa kabar? Semoga kalian dalam keadaan sehat. Hari ini kita belajar tentang "Mujizat-mujizat Yesus". Untuk pelajaran agama hari ini silahkan mengikuti urutan di bawah ini:

1. Membaca ayat Kitab Suci  dibawah ini. Silahkan bagi pengguna smartphone untuk meng-klik gambar ayat Kitab Suci agar jelas.

a. Yesus Menyembuhkan Hamba Seorang Perwira (Mat 8:5-10)


b. Yesus Mengusir Setan (Luk 4: 31-44)

2. Catatan agama : 
a. Dalam tugas-Nya memaklumkan Kerajaan Allah, selain mengajar dengan menggunakan banyak perumpamaan, Yesus pun membuat banyak mujizat. Mujizat adalah suatu tanda dimana Allah bertindak. Mujizat-mujizat itu dibuat Yesus sebagai bukti bahwa Allah mengasihi manusia. Selain itu, mujizat dibuat untuk menyatakan kemuliaan Allah di dalam diri Yesus. “Karena pekerjaan Allah harus dinyatakan di dalam dia” (Yoh 9:1-3).

b. Dengan kuasa dan kasihNya, Yesus menyembuhkan banyak orang dari berbagai macam penyakit, mengusir setan bahkan menghidupkan orang mati. Mujizat menjadi tanda bahwa Allah hadir untuk menyelamatkan manusia.

c. Selain Yesus menunjukkan kuasa dan kasihNya, mujizat terjadi jika orang memiliki iman. Iman menjadi syarat bagi terjadinya suatu mujizat. Hal itu ditunjukkan dalam berbagai mujizat Yesus, sebagaimana ditunjukkan oleh perwira: “katakan saja sepatah kata, maka hambaku itu akan sembuh” (Mat 8:8).

d.  Oleh karena imannya itulah, hamba perwira sembuh. Dan atas imannya itu pula Yesus memuji perwira: “Aku berkata kepadamu, sesungguhnya iman sebesar ini tidak pernah Aku jumpai pada seorang pun di antara orang Israel”. Dari kisah mujizat Yesus, kita dapat melihat kesatuan yang erat antara kata dengan tindakan Yesus. Kata-kata Yesus menjelaskan perbuatanNya, dan tindakan Yesus menguatkan kata-kataNya.

3. Latihan agama :
Untuk latihan agama silahkan klik link ini : Mujizat-mujizat Yesus kelas 4 (google.com)




Selamat Belajar Tuhan Memberkati


Rabu, 13 Januari 2021

Yesus Mewartakan Kerajaan Allah melalui Perumpamaan

 Selamat pagi anak - anak yang terkasih, apa kabar? Semoga kalian dalam keadaan sehat, minggu lalu kita telah belajar tentang "Yesus pemenuhan janji Allah", dan  hari ini kita akan belajar tentang "Yesus Mewartakan Kerajaan Allah melalui Perumpamaan".

Untuk pelajaran agama hari ini :

1. Silahkan membaca ayat Alkitab dibawah ini :

a.  Perumpamaan tentang Seorang Penabur (Mat 13:1-13)






























b. Perumpamaan Gandum dan Ilalang (Mat 13:24-30)

























c. Perumpamaan tentang Harta Terpendam (Mat 13: 44-51)
























2. Catatan Agama :

a. Yang dimaksud penabur adalah Yesus sendiri yang mewartakan Injil Kerajaan Allah kepada semua orang. 

b.  Sedangkan yang dimaksud dengan benih, yaitu Sabda Allah. Sabda Allah itulah yang berisi nilai-nilai Kerajaan Allah, yaitu damai, kerendahan hati, sikap lemah lembut, penuh kasih, pengampunan dan persaudaraan. Benih yang ditaburkan jatuh di berbagai tempat yaitu: di pinggir jalan, di tanah yang berbatu-batu, di semak berduri dan di tanah yang baik..

c. Perumpamaan tentang gandum dan ilalang (Mat 13: 24-30) melambangkan bahwa Kerajaan Allah akan terwujud jika orang dapat membedakan dan melaksanakan kebenaran serta membuang kejahatan.

d.  Sementara perumpamaan tentang harta terpendam (Mat 13:44-51) memiliki makna bahwa Kerajaan Allah merupakan hal yang utama, sehingga kita harus memperjuangkannya secara penuh bahkan rela meninggalkan hal-hal lain demi Kerajaan Allah.


3. Latihan Agama 

Untuk latihan agama silahkan klik link ini: 

https://docs.google.com/forms/d/e/1FAIpQLSfmUK3csGKwVbi-Fii1OpZuXSHazssQvBszbVy148-H8y515g/viewform?vc=0&c=0&w=1&flr=0



Selamat Belajar Tuhan Memberkati










Rabu, 06 Januari 2021

Semester 2 (Yesus Pemenuhan Janji Allah, kelas 4) 7 Januari 2020

 Selamat pagi anak - anak, apa kabar? Semoga kalian dalam keadaan sehat. Selamat datang di semester genap. Anak - anak yang terkasih untuk pelajaran agama ini silahkan kalian :

1. Membaca Kitab Suci :

a. Hamba Tuhan yang Menderita (Yes 52:13-15; 53:1-12)  : (Bagi pengguna Smartphone silahkan klik gambar bacaan Kitab Suci dibawah ini untuk memperbesar gambar agar mudah membacanya)





b. Janji Tuhan Mengenai Keluarga dan Kerajaan Daud (II Sam 7:4-17) : (Bagi pengguna Smartphone silahkan klik gambar bacaan Kitab Suci dibawah ini untuk memperbesar gambar agar mudah membacanya)




c. Pemberitahuan tentang Kelahiran Yesus (Lukas 1:26-38.):(Bagi pengguna Smartphone silahkan klik gambar bacaan Kitab Suci dibawah ini untuk memperbesar gambar agar mudah membacanya)



2. Menonton Video Pembelajaran, silahkan klik link ini : https://youtu.be/jObqd6bKcmg


3. Catatan : 

a.  Teks-teks Kitab Suci Perjanjian Lama, menunjukkan bahwa pemenuhan janji Allah di dalam diri         Mesias, telah dinubuatkan oleh para nabi, jauh sebelum kelahiran Yesus.

 b.  Kedatangan Mesias telah lama dinantikan oleh Umat Israel.

 c. Janji Allah untuk mengutus Mesias, yaitu Putera Allah sendiri, terpenuhi di dalam diri Yesus. Yesus adalah Mesias, Putera Allah, Sang Juru Selamat, Penebus dosa manusia. 

d. Teks-teks Kitab Suci Perjanjian Baru menunjukkan bahwa Yesus adalah Putera Allah yang kelahiranNya di dunia dikabarkan sebagai kabar gembira oleh Malaikat Gabriel kepada Perawan Maria.


4. Latihan Agama, silahkan mengerjakan latihan agama ini dengan klik link ini : Latihan Agama Yesus Pemenuhan Janji Allah (google.com)



Selamat Belajar Tuhan Memberkati